Resep Dan Cara Membuat Sup Brokoli Jamur Enak

Resep Sup Brokoli Jamur. Sup memang menu masakan yang cukup populer sekali dan biasa di peruntukan untuk menu makan siang, nah kali ini admin akan berbagi tips memasak "Resep Sup Brokoli" yang enak, gurih dan juga lezat.

Ketika membuat resep "Sup Brokoli Jamur" tak ada bahan spesial yang perlu di perhatikan karena beberapa bahan cukup familiar yaitu sayur brokolo jamur, wortel, bumbu dapur lainnya yang di jadikan satu dengan cara di masak layaknya buat "Resep Sup Ayam" maupun jenis sup-sup lainnya.

Resep Dan Cara Membuat Sup Brokoli Jamur Enak
Resep sup brokoli jamur

Untuk membuat sup brokoli jamur sangatlah mudah dan praktis, semua orang bisa kok buatnya rasa brokoli yang gurih juga banyak di sukai oleh anak-anak jadi walaupun kebanyakan orang tak suka dengan sayuran tentu untuk brokoli berbeda dengan sayur yang lain jadi bisa di buat untuk sajian menu sehat keluarga kamu. Oke langsung kamu simak resep cara membuat sup brokoli jamur selengkapnya.

======================
Bahan Sup Brokoli Jamur :
======================
1 bonggol brokoli segar, potong
1 1/2 liter kaldu ayam
150 gram jamur champignon, potong, potong
4 buah tomat ceri, potong
1 buah wortel, iris menyerong
2 siung bawang putih
1/2 butir bawang bombay
3 buah cabai kering, potong
1 blok kaldu ayam
1 sendok makan garam
2 batang daun bawang, potong kecil
1 tangkai seledri, iris halus
1 sendok makan minyak goreng
1/2 sendok makan gula pasir
1/2 sendok makan kecap asin/ ikan
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok makan minyak wijen

=============================
Cara Membuat Sup Brokoli Jamur : 
============================= 
1. Cincang halus bawang putih, bombay, lalu tumis bersamaan dengan cabai sampai wangi. Tuangkan kaldu ayam dan masak hingga mendidih.
2. Masukkan sayur brokoli, wortel, jamur dan juga tomat lalu diaduk-aduk hingga setengah matang. Beri bumbu kecap ikan, merica bubuk dan juga beri bumbu garam dan gula pasir.
3. Setelah di aduk mencampur hingga matang masukkan irisan daun bawang dan minyak wijen, aduk-aduk hingga rata.
4. Masak sebentar koreksi rasanya, ketika menghidangkan supnya dengan beri taburan seledri.

Kamu baru saja Resep Sup Brokoli Jamur dari resepterbaruku.com. Baca dan coba juga Resep Puding Saus Coklat.
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

1 comments: